Cara Melamar Melalui Email

Proses mencari pekerjaan adalah masa paling mendebarkan sekaligus melelahkan. Banyak tenaga, waktu, dan biaya yang terbuang saat melamar pekerjaan ke berbagai perusahaan. Tapi keadaan ini dapat berubah dengan adanya e-mail sebagai salah satu cara alternatif mengirimkan surat lamaran.

Cara ini relatif lebih hemat tenaga, waktu dan biaya serta cepat sampai di tangan perusahaan yang di maksud. Ada beberapa hal yang dapat dijadikan pertimbangan saat ingin mengirimkan lamaran kerja melalaui e-mail:

  1. Ada dua cara mengirimkan lamaran melalui e-mail, yaitu dengan attachment atau menggunakan kotak pesan yang tersedia. Akan lebih profesional bila anda mengirimkan resume melalui attachment atau dalam bentuk PDF file. Kecuali bila perusahaan yang dituju menginginkan cara biasa menggunakan kotak e-mail yang tersedia.
  2. Tulislah bidang pekerjaan atau kode pekerjaan (bila ada) yang anda inginkan di subyek e-mail.
  3. Sebaiknya bagian pengantar surat lamaran kerja dituliss dibagian kotak e-mail. Sedangkan bagian curriculum vitae berikut ijazah dan sertifikat dapat anda lampirkan dalam bentuk attachment. Tulislah semenarik mungkin bagian pengantar ini, agar penerima lamaran tertarik untuk mengetahui anda lebih lanjut dengan membuka attachment yang telah dikirim.
  4. Seperti halnya surat pengantar pada surat lamaran kerja biasa, sebaiknya bagian pengantar tak perlu terlalu panjang. Cukup menjelaskan kecocokan kualifikasi anda secara umum dengan pekerjaan yang diinginkan.
  5. Sebaiknya ijazah dan sertifikat anda telah di-scan terlebih dahulu agar dapat diikutsertakan dalam surat lamaran ini. Sedikit banyak kelengkapan dokumen anda menjadi salah satu nilai plus sehingga panggilan kerja pun lebih cepat datang.
  6. Sebelum mengirimkan surat lamaran kerja yang dimaksud, sebaiknya anda melakukan percobaan dengan mengirimkan surat tersebut kealamat e-mail teman yang memiliki type e-mail berbeda. Hal ini untuk mengetahui apakah e-mail yang anda kirim akan terlihat sama di tangan penerima. Periksalah bila terjadi perbedaan dengan draf e-mail yang anda miliki. Bila tidak terjadi perbedaan, silahkan teruskan ke alamat e-mail perusahaan yang dimaksud.

Pada umumnya, format penulisan curriculum vitae menggunakan banyak fitur huruf seperti tanda strip, huruf italic, atau bold yang belum tentu terlihat sama pada system computer perusahaan penerima. Untuk itu, anda dapat menyimpan file kedalam bentuk ASCII,Text Only, DOS Text, atau HTML.

Cara Melamar Melalui Email Cara Melamar Melalui Email Reviewed by Rain on 03.13 Rating: 5

4 komentar:

  1. yappz bnr bngt wktu kita akan terasa lebih singkat jika melamar lewat email dibandingkan melamar kerja secara langsung. info yg sngt bermanfaat sekali. sukses sllu gan

    BalasHapus
  2. lengkap gan... blog anda saya simpan buat bahan referensi anak2 saya kelak... thank's gan...

    BalasHapus
  3. mana gan artikelnya?
    kurang lengkap gan.

    BalasHapus

TULIS PERTANYAAN ANDA PADA KOTAK DI BAWAH

Diberdayakan oleh Blogger.